Ada berbgai jenis kenari yang sangat cantik yang mungkin para penghobi burung kenari ketahui, berikut ini adalah gambar jenis-jenis kenari dan sedikit penjelasanya:
1.Kenari Yorkshire
Kenari ini adalah persilangan dari kenari Lancashire dan
kenari Belgia. Berung kenari ini memiliki panjang sekitar 16 cm, selalu berdiri
tegak, dan memiliki kaki yang panjang.
2.Kenari Lancashire
Tersebar di wilayah Inggris. Burung kenari ini ada yang
memiliki mahkota atau jambul dikepalanya yang disebut Lancashire Coppy, dan
yang tidak berjambul adalah Lancashire Plain Head.
3.Kenari Crested
Kenari ini memiliki mahkota besar yang mengembang dari
tengah kepala sampai keparuh sehingga mata hampir tertutup. Memiliki badan
besar, kepala yang besar, leher yang
besar dan pendek, dan badan yang bidang. Kenari Crested ada yang memiliki
mahkota dan ada yang tidak.
4.Kenari Gloster
Kenari ini merupakan kenari berbadan kecil, dengan panjang
sekitar 11 cm. Burung ini ada yang berjambul dan ada yang tidak. Burung yang
berjambul disebut Corona, dan yang tidak berjambul disebut Consort. Kenari ini
dikembangan kearah jenis kenari kecil dan diusahakan terus berukuran kecil.
5.Kenari Parisian Frill
Kenari jenis ini memiliki bentuk bulu yang unik, bulu
ekornya berjumbai, di kepalanya terdapat bulu yang sepaerti helm, terdapat bulu
yang menutup dahi, dan seperti memiliki kerah di leher. Kenari Parisian Frill ini diternakan untuk mencari
kualitas fisik yang bagus, bukan pada warna dan suara. Tetapi kenari ini tetap
memiliki suara yang baik pula.
6.Kenari Scotch Fancy
Kenari Scotch mimiliki kepala yang kecil dan sedikit bulat,
leher yang panjang dan ramping, bahu terisi
penuh namun sempit dan bulat, sayap panjang dan menempel ke badan, dan
kaki yang panjang. Kenari ini jika
sedang berdiri sempura terlihat melengkung seperti setengah lingkaran.
7.Kenari Norwich
Kenari Noerwich adalah jenis kenari yang memiliki bulu
tebal. Bentuk badan bulat dangan dada yang bidang, punggung kensri pendek dsn
lebar. Sayap, paruh dan ekor pendek. Panjang tubuhnya sekitar 15 s/d 16 cm.
8.Kenari Border
Berasal dari perbatasan Inggris dan Skotlandia. Kenari ini
memiliki kepala dan badan berbentuk bisa mencapai 14 cm. Burung ini dijuluki
“Wee Gem” karena memiliki postur kecil, cantik, dan badan kokoh. Kenari ini
memiliki bulu yang mengkilap, dan kebanyakan burung ini berwarna kuning. Bentuk
bulat pada kenari sangat berpengaruh dalam perlombaan yang ada di luar negri.
Kenari Lizard (kenari kadal) memiliki bulu-bulu yang
menyerupai sisik kadal, panja tubuh sekitar 14 cm.